PELANGGARAN HAK ATAS RASA AMAN DALAM KASUS PENGGUSURAN TEMPAT TINGGAL

Authors

  • Dimas Ivan Ramadhan

Abstract

Dimas Ivan Ramadhan, Dhia Al uyun, Prischa Listiningrum

Faculty of Law Universitas Brawijaya

Jl. MT. Haryono No. 169 Malang

e-mail: dimasivn@student.ub.ac.id

 

ABSTRAK 

Penggusuran diakibatkan karena kebijakan pemerintah yang mengatasnamakan pembangunan untuk kepentingan umum. Dalam Kejadian di lapangan pihak-pihak yang melakukan penggusuran terkadang tidak memperhatikan prinsip-prinsip dari hak asasi manusia. Untuk menemukan konstruksi perwujudan hak atas rasa aman dalam perundang-undangan di Indonesia. Penelitian ini mampu memberikan sumbangsih dalam perkembangan ilmu pengetahuan di bidang hukum serta pemecahan terhadap permasalahan yang ada dilihat dari sudut teori. Penentu metode ini menimbang bahwa penelitian hukum adalah sebuah cara untuk mengetahui aturan hukum, doktrin-doktrin hukum, maupun prinsip-prinsip hukum demi memenuhi isu hukum yang dihadapi. Pada Undang-undang Dasar adalah jaminan utama untuk melindungi warga dari perlakuan yang semena-mena, Undang-Undang Dasar secara keseluruhan harus dipahami sebagai cita hukum yang menghormati kebebasan, keadilan dan kesetaraan secara ideal yang telah dilembagakan dalam sebuah sistem ketatanegaraan Republik Indonesia. Indonesia sebagai negara hukum memiliki wewenang untuk mengatur dan melindungi pelaksanaan perlindungan Hak Asasi Manusia. Konstruksi hak atas rasa aman dalam hukum positif negara indonesia diatur mulai dari konstitusi yakni pada pasal 28I ayat (4) Undang-Undang Dasar Tahun 1945 menyatakan bahwa perlindungan, pemajuan, penegakan, dan pemenuhan Hak Asasi Manusia adalah tanggung jawab negara, terutama pemerintah.

Kata Kunci: Pemerintah, Hak Asasi Manusia, Kebijakan Pemerintah

 

ABSTRACT

Eviction departs from the government policy on the pretext of further development for public interests. However, the eviction process sometimes neglects human rights principles. To find the construction to support the right to feel safe as in the legislation in Indonesia, this research aims to offer a contribution to science development in legal studies and the solution to the problems from a theoretical perspective. This method considers that a legal study is intended to find out the rules of law, legal doctrines, and legal principles to keep up with t

Published

2022-08-23

How to Cite

Ramadhan, D. I. (2022). PELANGGARAN HAK ATAS RASA AMAN DALAM KASUS PENGGUSURAN TEMPAT TINGGAL. Brawijaya Law Student Journal. Retrieved from http://hukum.studentjournal.ub.ac.id/index.php/hukum/article/view/4894

Issue

Section

Articles